Cara Memperbaiki Pompa Air Tidak Menyedot – Saat teknologi belum berkembang seperti sekarang, ketika kita ingin mandi atau mencuci terlebih dahulu kita harus menimba air di dalam sumur. Apalagi kebutuhan air bersih masyarakat Indonesia sebagian besar berasal dari sumur baik itu sumur gali atau sumur bor dengan kedalaman yang cukup dalam. Hal ini tentunya sangat melelahkan, apalagi kita harus menarik air dari sumur yang cukup dalam. Namun seiring dengan waktu, teknologi makin kesini makin maju.
Seperti halnya dalam kegiatan menimba air, dimana teknologi mulai mengubah segalanya disaat kita membutuhkan kemudahan dalam hal menimba air. Teknologi yang dimaksud yaitu terciptanya pompa air yang mampu mengubah pekerjaan menimba air yang tadinya sangat melelahkan menjadi sangat mudah untuk mendapatkan air untuk kebutuhan sehari hari tanpa harus mengeluarkan biaya. Pada saat ini sudah banyak orang yang menggunakan pompa air. Namun semua ciptaan manusia tidak ada yang sempurna, banyak permasalahan mengenai kerusakan pompa air seperti pompa air tidak menyedot atau daya hisap pompa lemah.
Permasalahan ini merupakan permasalahan yang umum dan sudah menjadi hal yang biasa terjadi pada mesin pompa air baru atau yang sudah beroperasi dalam rentang waktu yang lama. Permasalahan ini dianggap menjadi masalah yang serius, dimana jika pompa air rusak maka tidak ada air untuk kita mandi, mencuci atau yang lainnya. Pastinya hal ini membuat segala aktivitas kita terganggu seperti saat kita ingin pergi bekerja masa kita bekerja tidak mandi, pastinya hal itu sangat memalukan.
Namun kalian semua jangan khawatir karena selagi ada saya semua masalah kalian akan terselesaikan. Jika pada kesempatan sebelumnya saya telah menyajikan informasi mengenai harga mesin potong kayu, berbeda dengan kesempatan kali ini. Pada kesempatan kali ini saya akan menyajikan tips dan trik atau cara atau apapun, tentang mengatasi pompa air kalian semua yang rusak, entah itu karena tidak menyedot air ataupun daya hisap pompa yang lemah atau yang lainnya. Dengan cara ini saya pastikan bahwa dalam sekejap masalah rusaknya pompa air akan terselesaikan. Untuk mengetahuinya lebih lanjut mari simak ulasan berikut ini.
Cara Memperbaiki Pompa Air Tidak Menyedot & Lemah
Seperti yang sudah saya bahas diatas, saya akan menyajikan informasi mengenai cara memperbaiki pompa air tidak menyedot atau daya hisap pompa lemah. Kerusakan pompa air dapat dilihat dari penyebab utamanya atau karena adanya konsleting listrik akibat ada kabel yang putus akibat digigit tikus atau karena kabel listrik yang sudah tidak layak pakai. Cara memperbaikinya sangatlah mudah untuk dilakukan. Caranya kalian hanya perlu mengikuti langkah langkah berikut ini yang kami sajikan dengan jelas dan mudah untuk di praktekan. Berikut langkah langkahnya.
Memperbaiki Pompa Air tidak menyedot Air
- Pertama silahkan angkat pompa dari sumur.
- Kemudian bawa ketempat yang nyaman, sembari menikmati cemilan dan secangkir kopi panas.
- Lalu buka tutup pompa air dengan kunci.
- Selanjutnya buka mur propoler.
- Lepas propoler dari badan pompa air.
- Selanjutnya lepas pegas dan silisap dari poros rotor.
- Kemudian cek apakah seal tersebut dalam kondisi bagus apa sudah rusak.
- Biasanya jika rusak seal tersebut sudah tipis, dan harus diganti.
- Jika rusak silahkan pergi ke toko elektronik untuk membeli seal yang baru.
- Jika sudah pasang seal yang baru ketempat semula.
Memperbaiki Pompa Air Lemah
- Pertama silahkan angkat pompa dari sumur.
- Kemudian bawa ketempat yang nyaman, sembari menikmati cemilan dan secangkir kopi panas.
- Lalu buka tutup pompa air dengan kunci.
- Kemudian cek bagian impeller.
- Cek apakah keadaan impellernya masih rata atau sudah tidak rata.
- Jika tidak rata maka bawa ke bengkel bubut.
- Jika sudah dibubut pasang kembali seperti sebelumnya.
Memperbaiki Pompa Air Hidup tapi Air tidak Keluar
- Pertama silahkan angkat pompa dari sumur.
- Kemudian bawa ketempat yang nyaman, sembari menikmati cemilan dan secangkir kopi panas.
- Kemudian buka tutup pancingan pada blog pompa air.
- Cek apakah airnya kosong, jika kosong maka Foot Klepnya bocor.
- Isi dengan air sampai penuh kemudian nyalakan pompa air dan tunggu sebentar dan airnya mengalir.
- Namun setelah pompa dimatikan air turun hingga kosong maka Foot Klep bocor dan harus diganti.
- Jika airnya tidak kosong dan saat pompa air di nyalakan air mengalir naik, maka Foot Klep hanya tersumbat pasir, jadi tidak perlu diganti.
Demikian informasi yang dapat saya sampaikan, apabila ada kesalahan saya mohon maaf. Selamat mencoba mempraktekkan cara tersebut dan semoga berhasil. Semoga informasi yang saya sajikan bermanfaat. Mungkin hanya itu saja yang dapat saya sampaikan, saya selaku penulis pamit undur diri sekian dan terima kasih telah membacanya.